Kegiatan Kuliah Kerja Lapangan di Balai Pelayanan Sosial Tresna Wredha Yogyakarta 

Kamis, 8 Pebruari 2018 Program studi bimbingan dan konseling melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Lapangan (KKL). Kuliah kerja lapangan ini merupakan kegiatan rutin yang menjadi program kerja Himpunan Mahasiswa Bimbingan dan Konseling (HMPS BK). Kegiatan ini bertujuan memberikan bekal dan pengalaman lebih kepada mahaiswa dalam memberikan treatment dalam seting di luar jalur Pendidikan. KKL yang diselenggarakan disemester ini dilaksanakan di Yogyakarta, dengan tujuan Balai Pelayanan Sosial Tresna Wredha. Kegiatan KKL ini memberikan informasi dan pengalaman langsung kepada Mahasiswa cara memberikan bantuan pada Lansia. Hal ini dilaksanakan, karena tidak menutup kemungkinan suatu saat para Mahasiswa akan berkarir di bidang tersebut.